MALTENG, LIPUTAN.CO.ID-Tim Sekolah Sepakbola (SSB) Nuaulu FC memboyong gelar juara pertama pada perhelatan kompetisi sepak bola U-12 yang digelar Asosiasi Sepakbola Kabupaten (Askab) PSSI Maluku Tengah.
Kemenangan itu dipetik Nuaulu setelah mengalahkan SSB Hatumete dalam adu pinalti dengan skor 2-1 pada partai puncak di Lapangan Nusantara Masohi, Maluku Tengah, Senin 5 April 2021.
Jalannya pertandingan, Nuaulu sempat kebobolan 1 gol yang diisi Hasan Tehuayo. Skor untuk Hatumete bertahan hingga akhir 15 menit paruh pertama.
Namun masuk babak kedua, gawang Hatumete yang dijaga Hendrik Tothmaran dibobol Hatuaya Matoke dan skor 1-1. Skor itu bertahan hingga akhir babak kedua. Pertandingan kemudian dilanjutkan dengan tendangan pinalti. hasil tendangan pinalti Nuaulu menang atas Hatumete dengan skor 2-1.
Hasil tersebut membawa Nuaulu FC juara perhelatan kompetisi sepak bola U-12 yang digelar Asosiasi Sepakbola Kabupaten (Askab) PSSI Kabupaten Maluku Tengah tahun 2021.
Selama babak penyisihan, Nuaulu FC tidak pernah kalah. Perjalanan Nuaulu FC yang dilatih Tuale Matoke tak terkalahkan dibabak berikutnya hingga masuk Final.
Tak hanya itu, salah satu pemain Nuaulu FC bernomor punggung 9, Hatuaya Matoke, juga mencetak gol terbanyak yakni 11 gol. Hasil itu membawa Hatuaya Matoke sabet Top Skor dalam kompetisi U-12 yang digelar Askab PSSI Malteng.
“Kami bersyukur tim dari SBB Nuaulu FC U-12 bisa lolos dan menjadi juara di kompetisi ini. Mereka telah menampilkan yang terbaik terutama untuk nama Kampung kami dan juga untuk Maluku Tengah. Dan mudah-mudahan dengan ini beberapa dari anak-anak saya dipilih untuk wakili Maluku Tengah dalam kompetisi U-12 tingkat Provinsi,” ujar Tuale Matoke.
Kutipan dari https://malteng.liputan.co.id/news_read/ssb-nuaulu-juara-kompetisi-sepak-bola-u-12-yang-digelar-askab-pssi-malteng-278
terima kasih atas komentarnya